Surabaya, (Gantaranews.id ) 4 September 2024 – Untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang Pilkada serentak tahun 2024, Polda Jawa Timur mengadakan acara sholawat dan doa bersama di Gedung Mahameru, Mapolda Jatim, pada Rabu (04/09/24).
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai elemen penting, termasuk Forkopimda Jatim, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta pejabat utama Polda Jatim dan perwakilan Bhayangkari Daerah Jawa Timur.
Acara yang diikuti oleh sekitar 1.800 peserta ini bertujuan untuk menciptakan suasana yang kondusif dalam menghadapi pemilihan kepala daerah yang akan datang. Kapolda Jatim, Irjen Pol Imam Sugianto, dalam sambutannya, menegaskan bahwa sholawat dan doa bersama merupakan salah satu langkah penting dalam upaya cooling system untuk mengurangi ketegangan politik dan memastikan keamanan.
“Pilkada adalah momen penting yang berdampak pada arah pembangunan dan kepemimpinan daerah dalam lima tahun ke depan. Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk menjaga stabilitas dan kondusivitas,” ujar Irjen Imam Sugianto.
Ia menambahkan bahwa acara ini juga merupakan bentuk kerjasama antara berbagai pihak, termasuk TNI, Polri, dan seluruh stakeholder terkait.
Dalam sambutannya, Kapolda Jatim juga menekankan pentingnya kolaborasi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman dan tertib. “Melalui sholawat dan doa bersama ini, kami berharap bisa memperkuat persatuan dan mengurangi ketegangan menjelang Pilkada,” tambahnya.
Acara ini menjadi salah satu upaya Polda Jatim untuk memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada 2024 berjalan dengan lancar dan tanpa gangguan. Kapolda Jatim berharap semangat persatuan dan kebersamaan yang ditunjukkan dalam acara ini dapat terus berlanjut hingga pelaksanaan pilkada dan seterusnya.
Pada Pilkada 2024, wilayah Jawa Timur akan menyaksikan persaingan tiga pasangan calon untuk posisi Gubernur serta 81 pasangan calon Bupati dan Walikota. Dengan berbagai persaingan politik yang akan terjadi, Polda Jatim berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Kapolda Jatim mengajak semua elemen masyarakat untuk terus menjaga kerjasama dan komunikasi yang baik demi terciptanya suasana yang aman dan kondusif menjelang pilkada. ”
Semoga doa dan sholawat kita hari ini dapat menyejukkan suasana dan menguatkan tekad kita untuk bersama-sama menciptakan pilkada yang damai dan sukses,” tutupnya.(Is)







